sabun wajah pria sabun wajah pria

Ini Perbedaan Sabun Wajah Pria dan Sabun Biasa, Sudah Tahu?

Tidak terasa momen pergantian tahun akan segera tiba, tambatan hati pun sepertinya masih jauh atau entah di mana rimbanya.

Namun jangan bersedih jika si dia masih belum terlihat hilalnya. Itu tandanya kamu masih diberikan waktu untuk mempersiapkan diri kamu dengan sebaik mungkin, Men.

Satu hal yang harus dipersiapkan dan tak kalah penting, adalah kesehatan kulit wajah.

Caranya, rawat kulit wajah kamu dengan sabun wajah pria. Jangan salah, sebagian besar dari kaum Adam masih sering mengabaikan hal ini, lho.

Jangan-jangan kamu juga gak tahu nih, bedanya sabun mandi biasa dengan sabun wajah pria?

Padahal kenyataannya, kaum hawa justru lebih tertarik pada pria-pria yang penampilan dan kesehatan kulitnya terjaga, atau setidaknya tahu deh perbedaan dari kedua jenis sabun di atas.

 

1. Perbedaan Sabun Wajah Pria vs Sabun Mandi Biasa

Berdasarkan kondisi kulit wajah pria, maka dibuatlah sabun cuci muka pria. Apa saja yang membedakannya dengan sabun mandi biasa? Kamu bisa langsung baca infonya di bawah ini.

Perbedaan kandungan pH

Setiap jenis sabun memiliki kandungan pH yang berbeda-beda karena telah disesuaikan dengan fungsinya.

Umumnya, kandungan pH di sabun mandi biasa lebih tinggi daripada sabun wajah pria, sehingga jika digunakan di wajah dapat membuat kulit wajah kamu menjadi kering, Men.

Jadi, sebaiknya jangan deh, menggunakan sabun mandi untuk mencuci muka.

Kemampuan melembapkan kulit

Perbedaan sabun mandi biasa dengan sabun pembersih wajah pria selanjutnya adalah kandungan kelembapan yang dimilikinya.

Kalau kamu sering membersihkan wajah pakai sabun mandi, yang ada kulit kamu awalnya jadi kering, tapi lama-lama akan menjadi berminyak.

Hal ini disebabkan karena kelembapan kulit tubuh dengan wajah berbeda. Jika terus membersihkan wajah kamu dengan sabun mandi biasa, kulit wajah akan semakin rentan terhadap berbagai masalah kulit berminyak, seperti jerawat atau komedo.

Kekuatan dalam membersihkan kotoran

Dibanding sabun wajah pria, sabun mandi biasa kurang ampuh dalam mengangkat kotoran di wajah, Men.

Jerawat kamu pun dapat segera muncul akibat sisa kotoran yang masih menempel dan menyumbat pori-pori.

Beda hasilnya jika kamu menggunakan sabun wajah yang tepat, semua kotoran dan debu dapat terangkat dengan baik sehingga tidak menyumbat pori-pori wajah.

Tekstur sabun

Tekstur sabun mandi biasa tidak selembut sabun muka untuk pria yang memang diformulasikan untuk membersihkan kulit wajah.

Jadi Men, itulah perbedaan sabun mandi biasa dengan sabun wajah pria yang perlu kamu ketahui.

Sekarang sudah tahu kan alasan si dia tak kunjung berpaling ke arah kamu? Nah, sebelum tahun baru berlalu, buru-buru deh, ubah kebiasaan kamu yang cuek dengan kondisi kulit wajah.

Mulailah menggunakan sabun pembersih wajah yang sesuai dengan jenis dan kondisi kulit kamu.

Baca juga: 4 Produk Perawatan Wajah Pria yang Ampuh Mengusir Jerawat

 

2. Perbedaan Kulit Wajah dan Kulit Tubuh

Men, kamu harus paham kalau wajah dan tubuh memerlukan sabun pembersih yang berbeda karena memang kondisi kulitnya tidak sama.

Untuk lebih yakinnya, ketahui perbedaan kulit wajah dan kulit tubuh di bawah ini:

Kulit wajah lebih tipis dari kulit tubuh

Hampir seluruh bagian kulit tubuh lebih tebal dibanding kulit wajah, kecuali di bagian dada.

Ini membuat kulit wajah membutuhkan produk perawatan khusus dan yang bisa melembapkan sambil memastikan tidak akan mengiritasi kulit wajah kamu, Men.

Kebanyakan sabun wajah pria dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan ini, berbeda dengan sabun mandi biasa.

Kulit wajah lebih sensitif

Tau nggak Men, perubahan hormon di tubuh justru berefek ke kulit wajah dan membuatnya jadi lebih sensitif.

Hal ini menyebabkan berbagai permasalahan, termasuk munculnya jerawat yang disebabkan oleh hormon androgen karena hormon ini membuat kulit wajah memproduksi lebih banyak minyak.

Permasalahan ini terjadi lebih serius di kulit wajah karena kulit wajah memiliki jumlah kelenjar sebaceous terbanyak.

Nah, jika kelenjar ini memproduksi terlalu banyak minyak, kulit wajah kamu jadi berminyak dan rentan berjerawat.

Sementara jika minyak yang diproduksi terlalu sedikit, kulit wajah kamu jadi kering dan sensitif. Ini kenapa kamu perlu sabun pembersih wajah khusus, bukannya pakai sabun mandi.

Kulit wajah lebih sering terpapar matahari

Dibanding kulit tubuh yang terlindungi pakaian, kulit wajah kamu lebih sering terpapar sinar matahari, apalagi kalau kamu sering beraktivitas di luar ruangan.

Nah, paparan ini bisa membuat kulit wajah kamu kering dan berisiko mengalami penuaan lebih awal.

Makanya, kulit wajah kamu butuh dibersihkan dengan sabun pembersih wajah pria, bukan sabun mandi biasa.

Perbedaan jumlah sel kulit

Lapisan teratas kulit disebut stratum corneum, dan lapisan kulit ini lebih rentan dan rapuh dibanding kulit tubuh kamu. Kenapa?

Soalnya jumlah sel kulit wajah lebih sedikit dibanding sel kulit tubuh. Karena kondisi ini, penting banget untuk membasuh kulit wajah menggunakan sabun khusus yang dirancang untuk kulit wajah.

Jangan gunakan sabun mandi biasa di kulit wajah ya, Men, karena akan membuat kulit wajah kamu jadi lebih sensitif dan rusak.

Baca juga: Jangan Sembarangan Men, Ini 3 Trik Jitu Memilih Sabun Muka Pria yang Cocok dengan Aktivitas Kamu

 

3. Cara Pakai Sabun Wajah Pria

Biar nggak salah langkah, kamu harus tahu cara mencuci wajah yang benar menggunakan sabun khusus untuk membersihkan wajah.

  • Basahi wajah dengan air. Pastikan wajah sudah benar-benar basah seluruhnya, buat sekadar terciprati air.
  • Keluarkan sabun wajah ke telapak tangan, kira-kira seujung kuku. Lalu gosok sampai mengeluarkan busa. Usapkan busa ini di wajah menggunakan ujung-ujung jari.
  • Buat gerakan melingkar searah jarum jam. Mulai dari kening turun ke samping ke arah pipi, lalu bergerak ke arah hidung. Kembali lagi ke samping dan turun ke bawa sampai ke bawah dagu. Sambil mengusapkan sabun, pijat kulit wajah kamu dengan lembut.
  • Basuh dengan air sampai kulit tidak lagi terasa licin.
  • Keringkan wajah dengan cara ditepuk-tepuk dengan handuk, lalu langsung gunakan pelembap.

 

4. Sabun Wajah Pria untuk Kulit Berminyak

Setelah tahu cara menggunakannya, sekarang giliran kamu memilih sabun wajah pria terbaik, terutama buat kamu yang punya kulit berminyak dan berjerawat.

Kamu pasti tau deh, Men, kalau minyak berlebih di wajah bisa ganggu banget. Minyak berlebih bisa bikin wajah kamu terlihat mengilap dan kusam, dan bisa memicu munculnya komedo dan jerawat.

Karenanya, penting banget buat milih sabun wajah pria buat mengatasi masalah ini.

Men, nggak perlu pusing memilih produk yang tepat, kamu bisa cobain Garnier Acno Fight Anti-Acne Scrub in Foam.

Mengandung salicylic acid dan herba repair, pembersih wajah dari Garnier Men ini bakal bantu kamu melawan 99% bakteri penyebab jerawat dan 12 masalah kulit yang mengganggu, yaitu minyak berlebih, jerawat, komedo, bintik hitam, pori-pori besar, noda jerawat, bekas jerawat, kulit kasar, kulit kering, kulit kusam, tekstur kulit tidak merata, dan warnanya tidak merata.

Cocok untuk kulit berminyak dan yang jerawatnya sering kambuh.

Kamu bisa dapatkan sabun wajah pria Garnier Acno Fight Anti-Acne Scrub in Foam secara online di situs resmi Garnier Indonesia atau beli langsung di pusat perbelanjaan, drugstores, dan supermarket terdekat, ya!