Rahasia Muka Glowing Alami dengan menjauhi makanan ini!

Jika kamu menganggap faktor dari luar seperti makeup, polusi udara, dan debu yang menyebabkan kulit tampak kusam dan tidak terlihat cerah bersinar maka kamu salah.

Tidak hanya itu, asupan makanan yang kamu konsumsi ternyata juga bisa menjadi penyebab mengapa kulitmu tidak cerah bersinar.

Untuk itu setidaknya ada beberapa jenis makanan yang perlu kamu hindari untuk mendapatkan kulit cerah bersinar dambaanmu.

 

1. Gula

Terlalu banyak mengonsumsi gula tidak baik untuk kesehatanmu. Makanan manis akan membuat gula darahmu naik dan melepaskan hormon yang merangsang produksi minyak serta membuat pori-pori tersumbat.

Gula juga mendorong pertumbuhan garis-garis halus dan penuaan dini karena merusak kolagen dan elastin yang menjaga kulit tetap elastis.

 

2. Garam

Mengonsumsi garam dalam jumlah berlebihan bisa menyebabkan kandungan air dalam tubuh berkurang.

Hal ini disebabkan karena sifat garam yang mengikat air sehingga tubuhmu pun akan cepat haus dan dehidrasi. Kulit yang kering membuat wajah tampak kusam dan tidak cerah bersinar.

 

3. Soda

Selain teh dan kopi, soda juga mengandung kafein yang sangat tinggi. Kafein dapat meningkatkan kortisol dalam tubuh dan meningkatkan proses penuaan yang ditandai dengan penipisan kulit.

Kafein juga meningkatkan risiko dehidrasi sehingga membuat kulit kering dan tampak kusam.

 

4. Alkohol

Para ahli mengungkapkan bahwa alkohol sangat tidak baik bagi tubuh. Alkohol menghambat sekresi hormon antidiuretik yang mengakibatkan tubuh dehidrasi sehingga kulit menjadi kering, kusam, bahkan keriput.

Beberapa pendapat juga mengatakan alkohol mengambil vitamin A dari tubuh yang membantu meregenerasi kulit.

 

5. Gorengan

Semua jenis makanan yang diproses melalui digoreng dengan minyak panas mengandung lemak jenuh lebih tinggi.

Kandungan lemak jenuh yang terlalu banyak di dalam tubuh akan membuat tubuh memproduksi lebih banyak minyak dan menghambat pori-pori sehingga akan muncul berbagai masalah kulit seperti kusam, komedo, dan jerawat.

Selain menghindari jenis makanan di atas, kamu juga perlu merawat kulitmu dengan produk yang tepat.

Gunakan Garnier Light Complete White Speed Super Essence dengan ekstrak lemon yang terbukti ampuh membuat kulitmu tampak lebih cerah hanya dalam waktu enam hari.