6 Tips Memilih Sabun Cuci Muka untuk Jerawat 6 Tips Memilih Sabun Cuci Muka untuk Jerawat

6 Tips Memilih Sabun Cuci Muka untuk Jerawat

Sebagian besar orang pernah mengalami kondisi kulit rewel dan muncul permasalahan kulit, misalnya saja jerawat. Jika jerawatmu tergolong ringan, maka perawatan kulit wajah sehari-hari dan pemakaian obat jerawat bisa membantu jerawatmu sembuh. Dalam perawatan kulit wajah yang mendasar, membersihkan wajah dengan sabun cuci muka untuk jerawat merupakan langkah awal yang tak boleh dilewatkan. Kenapa begitu? Cari tahu jawabannya dalam penjelasan berikut ini, yuk!

Manfaat Mencuci Muka untuk Kulit Berjerawat

Minyak berlebih, sel-sel kulit mati, kotoran, dan residu produk make up yang tidak dibersihkan dengan benar bisa menyebabkan pori-pori tersumbat sehingga muncul komedo, yaitu jerawat yang tidak meradang. Saat bakteri c.acnes yang tinggal di permukaan kulit ikutan masuk ke dalam pori-pori yang tersumbat dan berkembang biak di sana, maka jerawat jadi meradang. 

Nah, memakai sabun cuci muka untuk jerawat jadi langkah penting untuk memastikan kulit bersih dari minyak berlebih, kotoran, dan sisa make up, sehingga tidak bisa menyumbat pori-pori. Rutin mencuci muka juga dapat membasmi bakteri penyebab jerawat meradang, lho. Dan yang penting lagi, kulit wajah yang bersih membuat produk-produk skincare yang kamu aplikasikan dapat bekerja dengan baik di kulit. Soalnya nggak ada lagi lapisan minyak dan kotoran yang mengganggu penyerapan kandungan bahan-bahannya.   

 

6 Tips Memilih Sabun Cuci Muka untuk Jerawat yang Perlu Diketahui

Untuk mendapatkan hasil optimal dari produk skincare ampuh untuk jerawat, maka kamu perlu tau cara memilih skincare yang tepat. Berikut ini beberapa tips yang bisa kamu ikuti dalam memilih sabun cuci muka untuk jerawat:

1. Pilih yang sesuai dengan jenis kulit

Walau jerawat kebanyakan diderita oleh pemilik kulit wajah berminyak, tapi jenis kulit wajah lain juga bisa berjerawat, lho. Kamu perlu tahu jenis kulit wajahmu agar bisa memilih produk yang sesuai sehingga pemakaiannya memberi hasil yang diharapkan. Sebagai contoh, jika kulit wajahmu termasuk jenis kombinasi, maka pilih facial wash yang dapat membersihkan minyak berlebih di area T tapi formulanya lembut sehingga tidak membuat kulit di area wajah lainnya menjadi lebih kering.

 

2. Pilih sabun muka untuk jerawat tanpa scrub

Saat berjerawat, maka sebaiknya kamu menghindari sabun cuci muka yang memiliki butiran scrub. Soalnya, gesekan butiran scrub di jerawat yang meradang dapat menyebabkan iritasi sehingga kondisi jerawat semakin parah. Sebaiknya kamu memilih facial wash yang lembut di kulit seperti gel, atau yang efektif membersihkan minyak dan kotoran seperti foam.

 

3. Perhatikan kandungan bahannya 

Kamu juga perlu memperhatikan kandungan yang terdapat di dalam produk facial wash. Sabun cuci muka untuk jerawat umumnya dilengkapi dengan kandungan bahan yang dapat membantu mengatasi jerawat, misalnya salicylic acid (BHA), glycolic acid (AHA), benzoyl peroxide, niacinamide, atau sulfur.  

4. Pastikan formulanya non-comedogenic

Pori-pori tersumbat juga bisa disebabkan oleh kandungan skincare yang bersifat comedogenic, seperti minyak kelapa, petroleum jelly, silikon, dan mineral oil. Karena itulah kamu pun perlu memastikan jika sabun cuci muka yang dipilih memiliki klaim non-comedogenic agar tak membuat kondisi jerawat bertambah parah.

 

5. Pilih yang bisa melembapkan kulit

Kulit yang lembap dapat membuat produksi minyak di kulit wajah jadi terkontrol sekaligus membantu menjaga kondisi skin barrier. Jika kondisi skin barrier kuat, maka kulit pun menjadi tidak mudah mengalami masalah kulit seperti breakout dan memiliki kemampuan alami untuk melawan bakteri c.acnes.

 

6. Perhatikan level pH-nya

Kamu tak perlu memusingkan level pH dari produk skincare saat kulit wajahmu sehat. Namun saat sedang meradang seperti saat berjerawat, maka pastikan level pH-nya sedikit asam, yaitu 5,4—6 untuk perempuan, dan 5,5 untuk laki-laki. Kamu bisa gunakan kertas lakmus untuk mengukur pH dari sabun cuci muka untuk jerawat yang kamu pakai. 

 

Rekomendasi Facial Wash untuk Kulit Berjerawat dari Garnier

Nggak perlu bingung memilih produk facial wash jerawat yang tepat. Kamu bisa mencoba produk-produk sabun cuci muka untuk jerawat dari rangkaian Garnier Bright Complete yang bisa jadi andalan. Selain dikenal sebagai rangkaian produk untuk mencerahkan wajah, Garnier Bright Complete juga memiliki produk yang bisa membantu mengatasi masalah kulit berjerawat, termasuk kedua produk facial wash berikut ini:

 

Sabun cuci muka ini punya tekstur gel yang dapat membersihkan wajah secara lembut, sedangkan kandungan Vitamin C dan lemonnya dapat membantu mencerahkan kulit. Hasilnya adalah kulit wajah yang bersih, segar, dan cerah seketika tanpa efek tertarik atau kesat. Nggak hanya itu, produk gentle face wash Garnier Bright Complete Vitamin C Gel Wash juga tanpa penambahan paraben dan silikon, tanpa alkohol, serta bebas minyak jadi sangat aman untuk kulit sensitive sekalipun. Produknya telah teruji secara dermatologi sehingga dapat digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan sedang berjerawat.

 

Buat kamu yang punya jenis kulit wajah berminyak dan sedang berjerawat, maka facial wash ini bisa menjadi solusi. Produk sabun cuci muka untuk jerawat ini punya kandungan salicylic acid yang membantu membersihkan pori-pori secara menyeluruh, mengurangi minyak berlebih, dan melawan bakteri penyebab jerawat, serta Vitamin C yang membantu mencerahkan kulit kusam dan menyamarkan noda bekas jerawat. Teksturnya foam sehingga dapat membantu mengontrol minyak berlebih di kulit. Kulit wajahmu jadi bersih, cerah, dan bebas jerawat.

Ikuti Langkah-Langkah Mencuci Muka yang Benar

Agar facial wash yang kamu pakai memberikan hasil yang optimal, kamu perlu paham cara mencuci muka yang benar. Cuci muka sebaiknya dilakukan secara rutin pada pagi dan malam hari, juga setelah kamu berolahraga. Khusus untuk malam hari, kamu harus membersihkan sisa make up terlebih dahulu menggunakan Garnier Micellar Cleansing Water Salicylic BHA. Setelah itu, baru deh, bersihkan wajah dengan sabun cuci muka untuk jerawat pilihanmu.

Cara pemakaiannya mudah banget. Pastikan wajah sudah dibasahi dengan air terlebih dahulu. Setelah itu, keluarkan produk secukupnya di telapak tangan, lalu gosokkan kedua telapak tangan sampai produk tersebar merata atau sampai terbentuk busa. Usapkan kedua telapak tangan di wajah dengan lembut untuk meratakan produk, lakukan dengan gerakan memutar dan sedikit dipijat. Lakukan selama kira-kira 60 detik, jangan lupa bersihkan sampai ke garis batas rambut dan di bawah telinga. Jika sudah selesai, bilas wajah dengan air bersih bersuhu ruang. 

Kamu bisa mendapatkan kulit yang bersih optimal dan bebas jerawat dengan menggunakan sabun cuci muka untuk jerawat dari Garnier. Dapatkan kedua produknya di website resmi Garnier Indonesia, atau official store Garnier Indonesia yang ada di e-commerce/marketplace favoritmu. Kamu juga bisa beli langsung di drugstore, toko kosmetik, supermarket, dan minimarket terdekat.